Macam Jenis-Jenis Antena Parabola TV

Antena parabola tv sekarang memang sudah meluas di setiap wilayah dan sudah umum digunakan dari berbagai kalangan, bahkan di wilayah-wilayah terpencil atau pelosok sudah makin banyak yang mempergunakan nya, apalagi di lokasi yang sulit menjangkau sinyal UHF, dengan memakai antena parabola gambar lebih bagus tanpa ada bintik-bintik gak jelas atau biasa kita bilang ada semut nya.

dish parabola
Berikut ini Jenis-jenis antena parabola dan jenis yang biasa dipakai kita pada umumnya.

Parabola bisa di bedakan menurut letak titik fokus nya, seperti diantaranya jenis berikut yaitu:

•    prime focus
•    offset focus
•    cassegrain.

Prime focus adalah macam jenis antena parabola tv yang sudah umum di pergunakan oleh kita untuk menangkap siaran Gratis dalam arti gak perlu dipungut biaya bulanan, bisa disebut juga Free To Air (FTA) siaran bebas ini biasanya menggunakan diameter dishyang relatif besar dari 6 feet sampai 16 feet. Kenapa dibilang prime focus? sebab LNBF antena terletak pada titik focus antena.

Offset focus adalah macam jenis antena parabola tv, tetapi jenis ini dengan mempunyai diameter yang lebih kecil antara 3 feet sampai 6 feet, parabola jenis inibiasa di pergunakan oleh tv satelite yang berlangganan, jadi ukuran yang simple dan mini,tidak banyak menghabiskan pelataran yang luas,tetapi harus mengeluarkan biaya bulanan intinya kita bilang saja tidak gratis hehe, kenapa disebut offset? sebab LNBF/antena ini tidak terletak di focus, tidak seperti jenis parabola antena prime focus.

Antena Offset focus ini merupakan setengah bagian dari bentuk antena parabola yang di pancung. Oleh sebab itu penguatan yang di hasilkan juga menjadi lebih kecil apabila di bandingkan dengan jenis antena parabola tv yang berdiameter penuh.

Selanjutnya jenis antena Cassegrain, seperti ini biasanya dapat kita temukan pada antena parabola Commersial berdiameter 10 feet ketas seperti contoh nya yang di pergunakan pada stasiun bumi telekomunikasi.Pada parabola jenis ini LNBF/antena terletak pada bagian tengah pemantul dan pada fokusnya di letakkan sebuah pemantul kecil, alat tersebut digunakan untuk memantulkan semua sinyal ke bagian posisi tengah pada permukaan dish tersebut. Jenis seperti inilah yang di anggap sebagai antena parabola paling baik.

Share this

Related Posts

:)
:(
hihi
:-)
:D
=D
:-d
;(
;-(
@-)
:P
:o
:>)
(o)
:p
:-?
(p)
:-s
(m)
8-)
:-t
:-b
b-(
:-#
=p~
$-)
(y)
(f)
x-)
(k)
(h)
cheer